Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat merupakan lembaga yang berperan strategis dalam mengkoordinasikan, menyikronkan, dan mengendalikan pelaksanaan kebijakan lintas kementrian/lembaga dalam rangka mempercepat pemberdayaan masyarakat. Pembentukan Kemenko PM RI selaras dengan upaya mewujudkan Asta Cita terkait dengan isu dan agenda pembangunan nasional di bidang pemberdayaan masyarakat. Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat dibentuk melalui Peraturan Presiden Nomor 146 Tahun 2024 tentang Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat.
Lowongan Kerja Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat RI
Salam sukses! Semoga diberi keberkahan untuk kita. Pada hari ini admin akan menyampaikan info lowongan kerja buat teman-teman yang sedang mencari pekerjaan.
Mungkin informasi yang admin tulis pada hari ini bisa menjadi alternatif, Karena Saat ini Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat RI sedang membuka lowongan kerja dengan posisi dan kualifikasi sebagai berikut:
1. Fotografer
Tugas dan Tunggung Jawab:
- Mendokumentasikan kegiatan kementerian dalam dan luar kota.
- Mengemas dan mengambil produk foto secara kreatif.
- Memilih, mengedit, dan mengirim hasil foto ke meja redaksi secara cepat dan tepat waktu
Persyaratan:
- Minimal 3 tahun pengalaman bekerja sebagai fotografer
- Cekatan dan adaptif dalam lingkungan kerja yang dinamis
- Memiliki kepekaan visual dan pemahaman multimedia dalam peliputan
2. Staf Komunikasi Strategis
Tugas & Tanggung Jawab:
- Menyusun dan mendistribusikan siaran pers.
- Mengembangkan dan mengeksekusi rencana strategi komunikasi yang efektif.
- Membangun dan menjalin hubungan yang baik dengan media & jurnalis.
Persyaratan:
- Lulusan S1 di bidang komunikasi, hubungan masyarakat, jurnalistik, pemasaran, atau bidang terkait lebih diutamakan.
- 2 tahun pengalaman sebagai jurnalis/wartawan.
- Kemampuan komunikasi tertulis & verbal yang kuat.
- Fasih berbahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.
Batas akhir pendaftaran 30 September 2025
Lowongan Kerja ini dibuka hingga batas waktu serta hanya pelamar yang memenuhi kualifikasi yang bakal dipanggil buat mengikuti tahapan seleksi berikutnya.
Kirim CV, portfolio, dan surat motivasimu ke alamat email Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat RI
- Email: [email protected]
- Dengan subjek : Fotografer_KemenkoPM atau Staf Komunikasi_KemenkoPM
Demikian informasi Rekrutmen Pegawai Non ASN di Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat RI posisi Fotografer dan Staf Komunikasi Strategis yang admin bagikan dan semoga bermanfaat.
Jangan Lupa SHARE Informasi Lowongan Kerja Ini kepada semua Teman, Kawan, Kerabat sampai saudara kalian yang lagi membutuhkan pekerjaan pada tombol Share dibawah ini.
Perhatian!!Segala proses recruitment diseluruh cabang Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat RI tidak membebankan maupun memungut biaya dalam bentuk apapun pada proses penerimaan karyawan baru.
Jika ada kandidat yang diminta untuk membayar sejumlah uang dalam proses recruitment, dapat dipastikan perihal tersebut merupakan penipuan dan kami tidak bertanggung jawab atas perihal tersebut!