
Badan Pertanahan Nasional Provinsi Bali adalah lembaga pemerintah nonkementerian di Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang Pertanahan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. BPN dahulu dikenal dengan sebutan Kantor Agraria. BPN diatur melalui Peraturan Presiden Nomor 20 Tahun 2015.
Saat ini Badan Pertanahan Nasional membuka lowongan kerja untuk posisi sebagai berikut:
Tenaga Pendukung (Konsultan Perorangan)
- Dibutuhkan 18 Orang
Kualifikasi Personil :
- Warga Negara Indonesia
- Pendidikan :
- Pendidikan Minimal S-1 di Bidang Perencanaan Wilayah dan Kota
- Memiliki Pengalaman Profesional dibidangnya minimal 1 (satu) tahun
- Lingkup Pekerjaan :
- Menyusun rencana teknis pelaksanaan kegiatan rekomendasi pengendalian HAT/DPAT
- Melaksanakan pemantauan indikatif dan definitif terhadap tindak lanjutlaporan pemegang hak/masyarakat/instansi dan hasil verifikasi, integrasi, dan validasi data HAT/DPAT
- Melakukan pengolahan sebagai bahan analisis dari hasil pemantauan
- Lapang meliputi pengolahan data tekstual dan data spasial
- Menyusun pertimbangan/rekomendasi tindak lanjut terhadap objek pemantuan pada kegiatan rekomendasi pengendalian HAT/DPAT
- Menyusun laporan bulanan kegiatan rekomendasi hasil pengendalian hak atas tanah/dasar penguasaan atas tanah
- Pendidikan Minimal S-1 Geografi/Geodesi/Geomatika
- Memiliki pengalaman professional dibidangnya minimal 1 (satu) tahun
- Lingkup pekerjaan :
- Menyusun rencana teknis pelaksanaan kegiatan rekomendasi pengendalian HAT/DPAT
- Melaksanakan pemantauan indikatif dan definitif terhadap tindak lanjut laporan pemegang hak/masyarakat/instansi dan hasil verifikasi, integrasi, dan validasi data HAT/DPAT
- Melakukan pengolahan sebagai bahan analisis dari hasil pemantauan lapang meliputi pengolahan data tekstual dan data spasial
- Menyusun pertimbangan/rekomendasi tindak lanjut terhadap objek pemantuan pada kegiatan rekomendasi pengendalian HAT/DPAT
- Menyusun laporan bulanan kegiatan rekomendasi hasil pengendalian hak atas tanah/dasar penguasaan atas tanah
- Berusia minimal 22 (dua puluh dua) tahun dan maksimal 48 (empat puluh delapan)
tahun
- Tidak berstatus ASN/TNI/Polri atau terikat kontrak kerja dengan pihak manapun
- Mampu menggunakan dan mengoperasikan komputer dengan baik seperti Microsoft Office atau aplikasi ArcGIS dan software terkait lainnya untuk mendukung kegiatan rencana penyusunan tata ruang
- Memiliki kemampuan berkomunikasi, presentasi, dan analisa yang efektif
- Diutamakan memiliki kemampuan analisa statistik (kuantitatif/kualitatif /deskriptif)
- Mampu bekerja sama dalam tim
- Bersedia bekerja penuh waktu (full time) dan bersedia berdomisili di area Kota Denpasar dan sekitarnya
- Sanggup bekerja dalam tekanan dan target waktu
- Bersedia mengikuti pelatihan dan/atau rapat secara tatap muka atau virtual
- Menyediakan peralatan 1 (satu) laptop
- Pendidikan :
Persyaratan Administratif :
- Surat lamaran yang ditandatangani oleh pelamar
- Fotocopy e-KTP yang masih berlaku atau surat keterangan perekaman e-KTP
- Fotocopy ijazah terakhir/Surat Keterangan Lulus dan transkrip nilai yang dilegalisir
- Pasfoto terakhir berwarna ukuran 4×6 latar belakang merah sebanyak 2 (dua) lembar
- Daftar Riwayat Hidup dengan melampirkan keterangan pendukung (pelatihan, pengalaman kerja, penghargaan, dsb) bila ada
- Surat keterangan kerja, jika ada (Rekomendasi tempat kerja sebelumnya)
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku (setelah dinyatakan lulus seleksi)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Nomor Rekening (setelah dinyatakan lulus seleksi)
Jika berminat dan sesuai dengan kualifikasi silahkan kirimkan berkas lamaran anda melalui email ke :
Email : [email protected]
Paling lambat tanggal 10 Juni 2022
- Bagi peserta yang telah lolos seleksi berkas akan diumumkan untuk mengikuti seleksi wawancara pada tanggal 13-14 Juni 2022
- Metode penetapan kelulusan ditentukan berdasarkan peringkat (rangking)
- Pengumuman kelulusan pada tanggal 15 Juni 2022 akan disampaikan melalui website bali.atrbpn.go.id dan peserta yang lulus akan dikontak oleh panitia
- Bagi peserta yang sudah lulus segera melengkapi persyaratannya paling lambat 16 Juni 2022 dengan dibawa langsung ke Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional pada saat jam kerja
- Peserta yang dinyatakan lulus dan tidak melengkapi persyaratan administrasi sebagaimana batas yang telah ditentukan dianggap mengundurkan diri
- Selama pelaksaanaan pendaftaran dan tahapan seleksi Panitia tidak memungut biaya apapun kepada peserta
- Keputusan Panitia bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun